Prajurit TNI Diminta Tingkatkan Kinerja, Panglima yang Pikirkan Kesejahteraan

TNI Commander Prioritize the Welfare of Indonesian Soldiers

Editor : M. Achsan Atjo
Translator : Dhelia Gani


Prajurit TNI Diminta Tingkatkan Kinerja, Panglima yang Pikirkan Kesejahteraan
Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko didampingi Direktur Utama PT Arwana Citra Mulia, Tandean Rustandy menyerahkan bantuan keramik untuk prajurit dan PNS Mabes TNI (Foto: Puspen TNI)

Jakarta (B2B) - Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko meminta dilakukan terobosan untuk menyiapkan perumahan bagi prajurit TNI, dan diharapkan para prajurit TNI dan PNS untuk meningkatkan kinerja tanpa mengeluh.

"Karena ada pemimpin yang bertugas untuk memikirkan kalian, lanjutkan semangat itu, dan saya bangga dengan kalian," kata Jenderal TNI Moeldoko usai menyerahkan bantuan keramik lantai sebanyak 35.040 meter persegi dari PT Arwana Citra Mulia kepada perwakilan prajurit dan PNS TNI di lingkungan Markas Besar TNI di Cilangkap, Jakarta Timur pada Kamis.

Bantuan keramik lantai diterima Panglima TNI Jenderal Moeldoko dari Direktur Utama PT Arwana Citra Mulia, Tandean Rustandy untuk tahap ketiga. Sebelumnya, telah diserahkan bantuan tahap pertama sebanyak 35.171 m2, dan 25.020 m2 pada tahap kedua sehingga total berjumlah 95.231 m2.

Moeldoko menambahkan, Panglima TNI juga bertugas untuk menyiapkan satuannya agar siap tempur dan menjaga, memelihara, serta meningkatkan kesejahteraan prajurit.

“Semoga dengan bantuan ini dapat meningkatkan kesejahteraan para prajurit dan para PNS”, kata Moeldoko.

Bantuan Keramik telah diberikan dalam tiga tahap. Tahap pertama diberikan kepada Bintara / Tamtama dan PNS golongan I/II Mabes TNI sebanyak 586 orang, demikian juga dengan tahap kedua diberikan kepada 417 orang dan untuk tahap ketiga ini diberikan kepada Pama (Perwira Pertama) dan PNS Gol III Mabes TNI sebanyak 584 orang.

Jakarta (B2B) - TNI Commander Gen. Moeldoko ask breakthrough to prepare housing for soldiers, and he expects the soldiers, and civil servants to improve performance without complaining.

"I was in charge thinking about your welfare, increase your morale, and I am proud of you," said Gen. Moeldoko after handover ceramics of the PT Arwana Citra Mulia much as 35,040 m2 to the representatives of TNI soldiers and civil servants in Cilangkap TNI  Headquarters of East Jakarta on Thursday.

General Moeldoko accept the ceramics relief of President Director Arwana Citra Mulia Corp., Tandean Rustandy for the third stage. Previously, received the ceramics relief of first phase 35,171 m2, and 25,020 m2 for the second phase, so the total to 95,231 m2.

Moeldoko added, TNI Commander also served to prepare the soldiers ready for combat and defend the country's security, and improve the welfare of soldiers.

"Hopefully, this ceramic is useful for those of you," Moeldoko said.

The ceramic relief has been granted in three phases. The first phase was given to 586 soldiers and civil servants, the second phase to 417 soldiers and civil servants, and the third phase for 584 first officers and civil servants.