Reus, Aubameyang Rayakan Kemenangan Dortmund dengan Topeng Superhero

Aubameyang and Reus Celebrates in Batman and Robin Masks

Editor : Ismail Gani
Translator : Novita Cahyadi


Reus, Aubameyang Rayakan Kemenangan Dortmund dengan Topeng Superhero
Dortmund harus menunggu hingga menit 78 untuk memperoleh gol pertamanya dalam laga itu, melalui kaki Pierre Aubameyang usai memanfaatkan umpan Heinrikh Mkhitaryan (Foto: MailOnline)

Dortmund, Jerman (B2B) - Borussia Dortmund sukses menjaga tren positif dengan mengalahkan Schalke 3-0 dalam laga lanjutan Bundesliga pekan ke-23 di Signal Iduna Park, Jerman, Sabtu.

Kini Dortmund meraup empat kemenangan beruntun setelah lebih dari separuh musim sempat terhanyut di dasar klasemen.

Dortmund harus menunggu hingga menit 78 untuk memperoleh gol pertamanya dalam laga itu, melalui kaki Pierre Aubameyang usai memanfaatkan umpan Heinrikh Mkhitaryan yang mengirim kembali bola muntah dari tendangan bebas.

Semenit berselang, Dortmund segera menggandakan keunggulannya. Kali ini giliran Mkhitaryan yang mencetak gol setelah menerima umpan silang dari Ilkay Gundogan di tiang jauh.

Tujuh menit kemudian, mereka menyempurnakan kemenangan menjadi 3-0 saat Marco Reus merebut bola dari penguasaan penjaga gawang Timon Wellenreuther dan dengan mudah mencetak gol, seperti dilansir Yahoo Sports.

Kemenangan tiga gol tanpa balas sebetulnya sangat mewakili catatan statistik yang dikuasai penuh tuan rumah, dengan 64 persen penguasaan bola dan 31 percobaan tembakan dilepaskan dengan sedikitnya 13 kali menemui sasaran.

Berbanding terbalik, sepanjang laga tim besutan Roberto di Matteo menjelma menjadi sekumpulan pemain tanpa gairah serangan karena hanya melepaskan tiga kali percobaan tembakan dan tak satu pun menemui sasaran.

Dortmund, Germany - Borussia Dortmund beat Schalke 3-0 in the "Ruhr Derby" on Saturday for its fourth consecutive Bundesliga victory.

After missing half a dozen chances in the first half, Dortmund's attack came alive late in the match, with goals from Pierre-Emerick Aubameyang, Henrikh Mkhitaryan and Marco Reus in the last 12 minutes of the biggest derby in German football.

The victory continued Dortmund's climb from the bottom of the table and Jurgen Klopp's team is now six points away from danger.

In Dortmund, the home team dominated throughout and created a host of chances, but Schalke stayed in the match thanks to the inefficiency of Dortmund strikers and some good saves by 19-year-old Timon Wellenreuther, normally third-choice goalkeeper but playing because of injuries to the other two.

Aubameyang scored the first goal in the 78th following a deflected shot by Mkhitaryan, who doubled the lead one minute later as Schalke's defense collapsed. After the first goal, Aubameyang and Reus went through their Batman and Robin routine by celebrating while wearing masks of the cartoon characters.

In the 86th, Wellenreuther showed his inexperience when he allowed Reus to rob him of the ball and score the third in the 86th.