#SaveAhok Ungkap Dukungan Rakyat Lawan Anggaran Siluman DPRD DKI

#SaveAhok, Revealed Indonesian People Support Jakarta Governor

Reporter : Roni Said
Editor : Cahyani Harzi
Translator : Dhelia Gani


#SaveAhok Ungkap Dukungan Rakyat Lawan Anggaran Siluman DPRD DKI
Aneka dukungan Netizen di media sosial dukung Ahok (Foto2: Twitter)

Jakarta (B2B) - Dukungan kepada Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, akrab disapa Ahok, terus mengalir di media sosial, khususnya Twitter, hingga hari ini (28/2) tanda pagar (tagar) #SaveAhok masih menjadi trending topic pada Twitter Indonesia setelah melambung sejak kemarin, Jumat.

Sebelumnya diberitakan bahwa hubungan Ahok dan DPRD DKI memanas lantaran adanya anggaran siluman sebesar Rp12,1 triliun dalam usulan RAPBD 2015, dan DPRD DKI menyanggah tudingan tersebut dengan berupaya mengajukan Hak Angket kepada Ahok.

Selain memberi dukungan, semangat perlawanan terhadap upaya DPRD DKI Jakarta untuk mengajukan Hak Angket, netizen juga memberikan dukungan kepada Ahok dalam berbagai gambar editan (meme) disertai aneka komentar.

Ada netizen yang melakukan pendekatan matematika dengan membandingkan dana Rp12,1 triliun untuk pengadaan UPS, bahwa anggaran tersebut setara dengan anggaran untuk membeli 2.400 bus baru Transjakarta, membangun 20 rumah sakit umum daerah (RSUD), membeli 22 pompa air untuk mengatasi banjir dan biaya 12 kali pengerukan Waduk Pluit.

Jakarta (B2B) - Support to the Jakarta Governor, Basuki Tjahaja Purnama, was familiarly called Ahok, kept flowing in social media, particularly Twitter, until today (28/2) with a hashtag #SaveAhok still a trending topic on Twitter Indonesia since yesterday on Friday.

Previously it was reported that relationship Ahok and City Council heated up because the budget is not clear Rp12.1 trillion in the proposed 2015 budget draft, and the City Council denied the accusation and seeks to propose Rights Questionnaire to the Jakarta Governor.

In addition to support, the spirit of resistance to the efforts of Jakarta City Council to propose Rights Questionnaire, netizens also provide support to Ahok in a variety of image editing (memes) with various comments.

There netizen who uses a mathematical approach by comparing IDR 12.1 trillion for the procurement of UPS, that the budget is equivalent to the purchase of 2,400 new buses TransJakarta, to build 20 district hospitals, purchasing 22 water pumps to prevent flooding and costs 12 times dredging Pluit Reservoir in North Jakarta.