10.000 Ton Daging Sapi Siap Penuhi Kebutuhan Ramadan dan Lebaran
Indonesia Import 10,000 Tons of Frozen Beef to Meet the Needs of Ramadan

Reporter : Gusmiati Waris
Editor : Cahyani Harzi
Translator : Dhelia Gani
Kamis, 26 Mei 2016
Mentan Andi Amran Sulaiman memberi pengarahan pada kegiatan Pekan Peramalan II Pengelolaan Organisme Pengganggu Tanaman dan pengukuhan Petugas (PPOPT) dari 33 provinsi. (Foto2: B2B/Gusmiati Waris)

Karawang, Jawa Barat (B2B) - Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman menegaskan komitmen pemerintah untuk memenuhi kebutuhan pangan, khususnya daging sapi menjelang Ramadan dan Lebaran 2016, dengan mengeluarkan rekomendasi impor 10.000 ton daging sapi beku kepada PT Berdikari (Persero).

"Sesuai arahan Presiden Joko Widodo, kami sudah meneken rekomendasi impor daging sapi beku secondary cut untuk memenuhi kebutuhan daging murah jelang Ramadan dan Lebaran, yang harganya ditargetkan di bawah Rp80.000 per kg sesuai harapan kepala negara," kata Mentan Amran Sulaiman kepada pers di Karawang, Jawa Barat pada Rabu (25/5).

Mentan berada di Karawang menghadiri kegiatan Pekan Peramalan II Pengelolaan Organisme Pengganggu Tanaman dan pengukuhan Petugas Pengelolaan Organisme Pengganggu Tanaman (PPOPT) dari 33 provinsi, yang merupakan tenaga penyuluh pertanian yang dikerahkan ke sawah-sawah untuk mendukung petani memberantas OPT.

Menurut Amran Sulaiman saat ini kegiatan impor daging beku secondary cut sedang dalam proses. "Kami sudah teken rekomendasinya."

Sebagaimana diberitakan, Menko Perekonomian Darmin Nasution belum lama ini menegaskan bahwa langkah pemerintah mengimpor daging sapi beku, dengan menugaskan BUMN yakni PT Berdikari agar dapat menurunkan harga daging sapi di bawah Rp80.000 karena harga daging sapi saat ini tergolong tinggi di kisaran Rp113.000 hingga Rp120.000 per kg.

Pasukan Pemberantas OPT
Terkait upaya peningkatan produksi pangan khususnya padi di seluruh Indonesia, Mentan Amran Sulaiman mendorong dan memberi semangat kepada para petugas PPOPT untuk mendukung upaya para petani meningkatkan produksi padi.

"Ingat kita akan menghadapi La Nina dengan tingkat curah hujan yang tinggi, dan itulah saatnya OPT berkembang biak, sementara tahun lalu rasio intensitas serangan hama mencapai 1,3 persen dan tahun ini ditargetkan mampu ditekan ke 0,5 persen." kata Mentan dalam sambutannya di Karawang.


Karawang, West Java (B2B) - Indonesian Agriculture Minister, Andi Amran Sulaiman confirms the government´s commitment to meet the food needs, especially the beef ahead of Ramadan and Lebaran this year, by providing recommendations import 10,000 tons of frozen beef to SOEs, Berdikari Corp.

"As per the instructions of President Joko Widodo, I´ve signed on the import of frozen beef to meet the needs of secondary cut of meat ahead of Ramadan and Eid, whose price target below Rp80,000 per kg," Minister Sulaiman told reporters here on Wednesday (5/25).

Minister Sulaiman was in Karachi attended a coordination meeting to address plant pests (OPT) and constitute agricultural extension workers from 33 provinces will support the eradication of plant pests, they are agricultural extension workers who will support farmers across Indonesia to boost rice production.

According to Mr. Sulaiman is currently frozen beef imports secondary cut is in process. "I have signed import recommendation."

As reported, the Coordinating Minister for Economy Darmin Nasution said recently that the government´s move to import frozen beef, pointing Berdikari Corp. in order to suppress the price of beef under 80,000 rupiah for the current beef price is high, 113,000 rupiah to 120,000 rupiah per kg.

Plant Pests
Related increase in food production, especially rice in Indonesia, Minister Sulaiman pushed and encouraged staff eradication of plant pests to support the efforts of farmers to increase rice production.

"We will face La Nina with high levels of rainfall and crop pests will proliferate, while last year the ratio of intensity of pests reached 1.3 per cent and this year is targeted to be pressed down to 0.5 percent." he said.

TERKAIT - RELATED