KTT ASEAN ke-33, Presiden Jokowi Bertemu PM Australia di Singapura

Indonesia`s Widodo Holds Bilateral Talks with Australian PM in Singapore

Reporter : Adipati Edonizar
Editor : Cahyani Harzi
Translator : Dhelia Gani


KTT ASEAN ke-33, Presiden Jokowi Bertemu PM Australia di Singapura
Presiden RI Joko Widodo berbincang dengan PM Australia Scott Morrison sebelum pertemuan bilateral (Foto: istimewa)

Singapura (B2B) - Presiden RI Joko Widodo mengadakan pertemuan bilateral dengan PM Australia Scott Morrison di sela kegiatan Konferensi Tingkat Tinggi - KTT ASEAN ke-33 di Singapura pada Rabu. 

Kedua pemimpin juga membahas cara-cara untuk meningkatkan kerja sama khususnya dialog antaragama untuk mendorong hubungan yang lebih baik antara kedua negara tetangga.

"Pada pertemuan bilateral, Indonesia dan Australia membahas kemajuan yang telah dicapai dalam kerja sama mereka sejak Agustus lalu, termasuk pertemuan sub-regional untuk penanggulangan terorisme yang di Jakarta pada 6 November 2018," kata Menlu Retno LP Marsudi usai pertemuan kedua kepala negara.

Selain itu, Indonesia juga menegaskan posisinya untuk menciptakan perdamaian Palestina - Israel berdasarkan prinsip solusi dua negara, tambahnya. 

Marsudi mengatakan bahwa Indonesia meyakini solusi dua negara adalah cara yang tepat untuk menyelesaikan konflik Palestina - Israel secara adil.

Pada pertemuan tersebut, Morrison juga menegaskan kembali dukungan negaranya untuk konsep kerjasama Indo-Pasifik yang diprakarsai Indonesia yang memberikan prioritas pada sentralitas ASEAN.

Singapore (B2B) - Indonesian President Joko Widodo (Jokowi) held bilateral talks with Australian Prime Minister Scott Morrison at the Suntec Convention Centre on the sidelines of the 33rd ASEAN Summit in Singapore on Wednesday. 

The two leaders also discussed the ways to enhance cooperation particularly interfaith dialog to encourage better relations between the two neighboring countries.

"At the bilateral meeting, Indonesia and Australia discussed the progress they have achieved in their cooperation since last August, including a sub-regional meeting on counter terrorism held in Jakarta on November 6, 2018," Indonesian Foreign Minister Retno LP Marsudi said following the meeting.

In addition, Indonesia also reiterated its position to create Palestinian-Israeli peace based on the principle of two-state solution, she added. The minister said Indonesia believed the two-state solution is the appropriate way to settle the Palestinian-Israeli conflict in a fairly manner.

At the meeting, Morrison also reiterated his country´s support for the Indonesia-initiated concept of Indo-Pacific cooperation which gives priority to ASEAN centrality.