Silk Air Buka Penerbangan Langsung Singapura - Semarang

Silk Air Opens Direct Flight Singapore to Semarang

Reporter : Gatot Priyantono
Editor : Ismail Gani
Translator : Novita Cahyadi


Silk Air Buka Penerbangan Langsung Singapura - Semarang
Foto: spotter-reports.blogspot.com

Jakarta (B2B) - Silk Air Airline membuka rute penerbangan langsung dari Singapura ke Semarang, penerbangan perdana dijadwalkan pada 29 Juli, untuk kelas ekonomi dan bisnis.

"Kepastian ini disampaikan oleh manajemen Silk Air administrasi Jawa Tengah melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata," kata Kepala Bidang Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jawa Tengah, Trenggono di Jakarta, Kamis (11/7).

Dia menambahkan, penerbangan langsung diharapkan meningkatkan jumlah wisatawan asing yang berkunjung ke ibukota Jawa Tengah. Pasalnya, bandara di Singapura adalah pusat transit bagi banyak warga asing dari berbagai belahan dunia.

"Bandara di Singapura adalah pusat untuk pesawat terbang dari berbagai negara. Penumpang Silk Air yang terbang dari Singapura tidak hanya warga Singapura," tambahnya.

Melalui pembukaan penerbangan langsung,  menurutnya, pihak asing dapat mengunjungi Semarang langsung tanpa harus transit di Jakarta.

Perusahaan telah menyiapkan upacara penerbangan perdana pada 29 Juli mendatang. Duta Besar Singapura untuk Indonesia, Anil Kumar Nayar diharapkan menghadiri peluncuran penerbangan perdana tersebut.

Jakarta (B2B) - Silk Air Airline has opened direct flights from Singapore to Semarang which the first flight will be launched on July 29 is available for economic and business classes.

"The assurance has been conveyed by Silk Air management to Central Java administration through the Culture and Toursim Agency," Head of Marketing at the Central Java Culture and Toursim Agency Trenggono said here on Thursday.

He explained the direct flight could boost the number of foreign tourists visiting the capital city of Central Java. The official said airport in Singapore is a transit point for many foreigners from many parts of the world.

"Airport in Singapore is such a hub for airplanes from many countries. Silk Air passengers who flew from Singapore are not only Singapore citizens," he added.

Through opening the direct flight, he further said foreigners are able to visit Semarang directly without transit in Jakarta.

The company has prepared inauguration where they will launch the first flight on July 29. Singapore Ambassador to Indonesia Anil Kumar Nayar is expected to attend the launch.