Motivasi Karier, Alumni Polbangtan Malang Berbagi Kiat Sukses dengan Mahasiswa

Millennial Farmers Development are the Target of Indonesia`s Polbangtan Malang

Editor : Cahyani Harzi
Translator : Dhelia Gani


Motivasi Karier, Alumni Polbangtan Malang Berbagi Kiat Sukses dengan Mahasiswa
POLBANGTAN MALANG: Ketiga narasumber Sharing Alumni bertema ´Melalui Alumni, Kita Wujudkan Rekam Jejak yang Berdedikasi dan Berdikari´ bersama Direktur Polbangtan Malang, Setya Budhi Udrayana [tengah] dan Wakil Direktur, Andi Warnaen [ke-4 kiri].

Malang, Jatim [B2B] - Perguruan tinggi berperan penting dalam menghasilkan generasi masa depan yang berkualitas, memiliki karakter baik dan mampu memberikan dampak positif. Para alumni yang sukses dalam studi dan karier dapat menjadi sumber motivasi dan inspirasi bagi para mahasiswa.

Dalam upaya menginspirasi para mahasiswa dalam perkuliahan dan mempersiapkan karier sejak dini, Politeknik Pembangunan Pertanian Malang [Polbangtan] khususnya Polbangtan Malang menggelar kegiatan Sharing Alumni pada Selasa [2/7].

Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman mengatakan pertanian sebagai penyangga ekonomi negara, harus didukung oleh SDM yang andal.

"Indonesia harus maju melalui pertanian. Untuk mencapai itu, mahasiswa Polbangtan harus menjadi SDM berkualitas,” katanya.

Sementara Plt Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian Kementan [BPPSDMP] Dedi Nursyamsi, mengatakan bahwa mahasiswa adalah masa depan pertanian.

“Pertanian membutuhkan regenerasi. Mahasiswa adalah masa depan untuk pertanian. Kita berharap mereka memberikan ide-ide segar dan terobosan bagi kemajuan pertanian,” katanya.

Kegiatan Sharing Alumni bertema 'Melalui Alumni, Kita Wujudkan Rekam Jejak yang Berdedikasi dan Berdikari' merupakan rangkaian kegiatan Dies Natalis ke 6 Polbangtan Malang. Tujuannya, memperluas wawasan mahasiswa melalui kisah sukses sejumlah alumni terbaik.

Direktur Polbangtan Malang, Setya Budhi Udrayana mengatakan, kegiatan Sharing Alumni menjadi wadah bagi para alumni untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan mereka dalam berkarier.

"Perkuliahan adalah masa untuk mulai membangun karier. Di Polbangtan Malang, kita belajar bukan hanya untuk lulus ujian, juga mempersiapkan diri untuk kelak menjadi lulusan yang kompeten dan sukses di dunia kerja," katanya.

Jangan ragu, kata Udrayana, ketika kalian sudah memilih masuk ke Polbangtan Malang. Ambil risiko dan manfaat sebanyak-banyaknya, maka harus bertanggungjawab untuk menjalani pilihan tersebut sampai akhir.

Kegiatan Sharing Alumni menghadirkan sejumlah alumni sukses di antaranya Rifqi Fairuz Salam dengan posisi Field Agronomist PT Syngenta Seed Indonesia; Elham Nuir Amin, owner Kaki Gunung Farm; dan Muhammad Alfian, tenaga Ahli PT Dinamika Megatama Citra.

Ketiga alumni sukses tersebut memberikan inspirasi kepada mahasiswa tentang kiat mempersiapkan karier sejak di bangku kuliah.

Rifqi Fairuz Salam menceritakan bahwa selama kuliah, dia memiliki jadwal sangat padat, mulai dari menjalani kegiatan akademik di kampus, menjadi wakil komandan polisi mahasiswa hingga marching band.

Berdasarkan pengalaman tersebut, alumni Prodi Penyuluh Pertanian Berkelanjutan [PPB] lulusan 2020 mengingatkan bahwa pengalaman menjadi kunci sukses meniti karier.

“Menurut saya, segala kegiatan itu akan membawa kita ke kegiatan yang lain. The experience will always bring us to another experiences. Pengalaman itu yang membawa saya saat ini,” kata Rifqi.

Sementara Muhammad Alfian, lulusan Prodi Agribisnis Peternakan tahun 2022 menyoroti pentingnya kerja keras, cerdas dan ikhlas dalam meraih kesuksesan.

"Kerja keras akan membuat orang bertahan pada pekerjaannya dan kerja cerdas membuat seseorang memiliki impact dalam pekerjaannya, namun jika kerja ikhlas akan membuat orang mensyukuri hasil pekerjaannya," ungkapnya.

Sebagai lulusan Prodi Penyuluhan Peternakan dan Kesejahteraan Hewan tahun 2020, juga pernah manjadi Komandan Polisi Mahasiswa Polbangtan Malang tahun 2018.

Elham Nur Amin menceritakan bagaimana pengalamannya sampai akhirnya bisa mendirikan Kaki Gunung Farm di Tulungagung.

Elham menilai bahwa tekun, konsisten, teamwork dan fokus menjadi kunci utama untuk berhasil menjalani berbagai kegiatan. “Fokus pada dirimu sendiri. Jangan dengarkan omongan orang lain." [didit/timhumas polbangtanmalang]

Malang of East Java [B2B] - The role of agricultural vocational education in Indonesia such as the the Agricultural Development Polytechnic or the SMKPPN to support Indonesian Agriculture Ministry seeks to maximize its efforts to produce millennial entrepreneur.

Youth Enterpreneurship And Employment Support Services Program or the YESS, to support Indonesian Agriculture Ministry seeks to maximize its efforts for the millennial entrepreneur.

Indonesian Agriculture Minister Andi Amran Sulaiman stated that the government´s commitment to developing agriculture, especially in the development of advanced, independent and modern agricultural human resources.

“The goal is to increase the income of farming families and ensure national food security. Farmer regeneration is a commitment that we must immediately realize," Minister Sulaiman said.

He reminded about the important role of vocational education, to produce millennial farmers who have an entrepreneurial spirit.

"Through vocational education, we connect campuses with industry so that Polbangtan graduates meet their needs and are ready for new things," Sulaiman said.