Polbangtan Malang Raih Prestasi Gemilang di OliVIa 2024

Millennial Farmers Development are the Target of Indonesia`s Polbangtan Malang

Editor : Kemal A Praghotsa
Translator : Dhelia Gani


Polbangtan Malang Raih Prestasi Gemilang di OliVIa 2024
POLBANGTAN MALANG: Direktur Setya Budhi Udrayana menyampaikan kebanggaan dan apresiasi atas prestasi gemilang yang diraih delegasi Polbangtan Malang dalam kategori Applied Skills untuk Formulasi Pakan Ternak.

Makassar, Sulsel [B2B] - Delegasi dari Politeknik Pembangunan Pertanian Malang (Polbangtan) khususnya Polbangtan Malang berhasil mencatat prestasi membanggakan di Olimpiade Vokasi Indonesia (OliVIa) 2024. 

Kegiatan OliVIa tahun ini diselenggarakan atas kerjasama antara Fakultas Vokasi Universitas Hasanuddin dengan Forum Pendidikan Tinggi Vokasi Indonesia (FPTVI) yang berlangsung di Universitas Hasanuddin, Kota Makassar, pada 18 - 19 Juli 2024.

Diketahui, FPTVI merupakan wadah forum pendidikan tinggi vokasi, yang memiliki agenda rutin tahunan berupa kompetisi ilmiah mahasiswa antar perguruan tinggi vokasi se-Indonesia.

Dengan tema "Inspiring the Future through Empowering Innovative Human Resources and Digital-Based Entrepreneurship," OliVIa IX 2024 mengangkat isu inovasi teknologi dan kewirausahaan.

Tema ini bertujuan mengumpulkan ide-ide kreatif dan inovatif, serta membangun sumber daya manusia yang inovatif dan berjiwa kewirausahaan. Inovasi teknologi dianggap penting di era digitalisasi saat ini, sementara kewirausahaan krusial di tengah persaingan pencarian tenaga kerja.

Sesuai arahan Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman, untuk mendukung pembangunan pertanian juga diperlukan SDM pertanian yang berkualitas, andal, berkemampuan manajerial, kewirausahaan dan organisasi bisnis.

Melalui Sumber Daya Manusia (SDM) berkualitas, pelaku utama dan pelaku usaha di sektor pertanian akan mampu membangun usaha tani yang berdaya saing tinggi. Menurut Mentan, regenerasi petani merupakan hal utama yang harus dipercepat dan menjadi fokus utama selain peningkatan produksi dan produktivitas.

Mentan Andi Amran menegaskan agar generasi muda dapat berperan aktif dan proaktif demi memajukan pertanian Indonesia.

"Indonesia khususnya sektor pertanian sangat membutuhkan ide-ide baru yang fresh dan kreatif dari anak muda agar produk-produk pertanian semakin bernilai tambah dan berdaya saing di pasar global," kata Mentan Amran.

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian Kementan (BPPSDMP) Dedi Nursyamsi mengatakan bahwa pertanian membutuhkan regenerasi dan mempunyai peran penting dalam melanjutkan pembangunan di sektor pertanian.

“Mereka adalah masa depan untuk pertanian. Kita berharap mereka memberikan ide-ide segar dan terobosan untuk kemajuan pertanian," katanya.

Pada ajang OliVIa 2024 menampilkan 6 jenis lomba dengan 23 mata lomba, melibatkan 70 perguruan tinggi dan 1.068 tim yang terdiri dari 3.204 mahasiswa dari seluruh Indonesia. Dari jumlah tersebut, 407 mahasiswa dari 144 tim dari 32 perguruan tinggi berhasil lolos ke babak final. 

Tim dari Polbangtan Malang, yang terdiri dari Farida, Dewi Fatma Dwi Puspita, dan Sabila Mahesa Ayu Rahmadan, dengan bimbingan salah satu dosen Polbangtan Malang, Fitria Nur Aini, berhasil meraih juara 2 dalam kategori lomba Applied Skills untuk formulasi pakan ternak.

"Kami sangat bangga dengan pencapaian ini. Ini adalah bukti nyata bahwa Polbangtan Malang mampu bersaing dan berprestasi di ajang nasional," ujar Fitria Nur Aini, dosen pembimbing tim.

Direktur Polbangtan Malang, Setya Budhi Udrayana menyampaikan kebanggaan dan apresiasi atas prestasi gemilang yang diraih oleh delegasi Polbangtan Malang. Keberhasilan meraih Juara dalam kategori lomba Applied Skills untuk Formulasi Pakan Ternak menunjukkan dedikasi dan semangat juang yang luar biasa dari setiap mahasiswa yang terlibat. Direktur berharap agar prestasi ini terus menjadi inspirasi bagi generasi mahasiswa mendatang.

Udrayana juga berharap agar semakin banyak mahasiswa Polbangtan Malang yang menunjukkan prestasinya di bidang akademik, kreativitas, inovasi, serta minat dan bakat. Dengan demikian, prestasi ini tidak hanya memberikan manfaat bagi individu, tetapi juga bagi Polbangtan Malang secara keseluruhan.

Prestasi ini juga mencerminkan komitmen Polbangtan Malang dalam menghasilkan lulusan berkualitas yang mampu bersaing di tingkat nasional. [didit/timhumas polbangtanmalang]

Malang of East Java [B2B] - The role of agricultural vocational education in Indonesia such as the the Agricultural Development Polytechnic or the SMKPPN to support Indonesian Agriculture Ministry seeks to maximize its efforts to produce millennial entrepreneur.

Youth Enterpreneurship And Employment Support Services Program or the YESS, to support Indonesian Agriculture Ministry seeks to maximize its efforts for the millennial entrepreneur.

Indonesian Agriculture Minister Andi Amran Sulaiman stated that the government´s commitment to developing agriculture, especially in the development of advanced, independent and modern agricultural human resources.

“The goal is to increase the income of farming families and ensure national food security. Farmer regeneration is a commitment that we must immediately realize," Minister Sulaiman said.

He reminded about the important role of vocational education, to produce millennial farmers who have an entrepreneurial spirit.

"Through vocational education, we connect campuses with industry so that Polbangtan graduates meet their needs and are ready for new things," Sulaiman said.